Mangupura, todaysSpill.com
Hampir semua wilayah di Bali diguyur hujan disertai angin yang sangat kencang dalam beberapa hari terakhir.
Bahkan angin kecang ini sempat menimbullkan musibah di beberapa daerah.
Menurut Prakirawan BMKG Wilayah III, I Wayan Wirata, dikonfrmasi Jumat (11/3/2025) memang terjadi angin kencang yang melebihi normal belakangan ini.
Dari pengamatn stasiun Meteorologi Ngurah Rai tercatat kecepatan angin tertinggi 68 km/jam (kategori angin kencang). Sedangkan hembusan angin normal dengan kecepatan di bawah 25 knot.
Karenanya angin kencang ini sudah termasuk ekstrem.
Kalau dari pemodelan cuaca, potensi angin kencang masih terjadi beberapa hari ke depan.
“Dari pengamatn stasiun meteorologi ngurah rai tercatat kecepatan angin tertinggi 68 km/jam (kategori angin kencang),” jelasnya sembari menambahkan MJO terpantau aktif dalam Fase 5 (Indian Ocean), berkontribusi terhadap proses pembentukan awan hujan di
wilayah Indonesia.
Selain itu terdapat pola belokan angin yang mendukung pertumbuhan awan hujan di wilayah Bali.
Hal ini berkontribusi terhadap proses pembentukan awan hujan di
wilayah Indonesia.
Pihaknya mengimbau masyarakat agar tetap waspada dampak cuaca ekstrem seperti genangan air, banjir, tanah longsor dan pohon tumbang.
“Masyarakat umum, seperti Nelayan dan Pelaku Kegiatan Wisata Bahari agar mewaspadai potensi peningkatan kecepatan angin dan tinggi gelombang mencapai 2 meter atau lebih di perairan Selatan Bali.,” bebernya.
Selain itu, masyarakat juga diimbau agar tetap memperhatikan kondisi kesehatan dalam menghadapi kondisi cuaca ekstrem yang berubah-ubah ini. TS-01